Sabrina Carpenter Tidak Pernah Makan McD Seumur Hidupnya
FILMUSIKU.com — Penyanyi Sabrina Carpenter mengaku bahwa dirinya tidak pernah memakan produk McDonalds seumur hidupnya. Hal ini disampaikannya dalam sebuah interview dua tahun silam, dan ini menarik lantaran McD masuk dalam list boikot.
Meskipun Sabrina menyebutkan alasan mengapa dirinya tidak pernah memakan McD bahkan tidak mau mencicipinya sedikit pun, beberapa warganet mengatakan tindakan Sabrina sudah tepat. Sabrina menyebut ada alasan personal di balik alasan dirinya ogah makan McD.
“Aku tidak pernah terpikirkan McDonalds sebelumnya di sepanjang hidupku. Dan aku tidak bisa mencobanya. Aku mengatakan pada diriku, aku tidak bisa. Aku punya tujuan spesifik yang harus aku raih sebelum aku mencobanya,” ungkap Sabrina dalam wawancara dengan LAD Bible TV.
Pelantun “Please Please Please” itu hanya membuka bungkusan McD dan mengendusnya, serta ditanyakan, apa tujun spesifik yang sangat menarik itu? Namun Sabrina hanya tersenyum dan enggan menyebutkan alasannya. “Itu seperti tujuan personal,” kata dia lagi.
Konsep interview itu, Sabrina diberi dua pilihan dan diharuskan memilih mana yang lebih baik. Dalam sesi ketiga, Sabrina disuguhi dua jenis pastry, pilihan pertama adalah sebuah jenama asal Inggris dan kedua adalah McD. Sabrina enggan mencoba McD dan dengan senang hati mencoba pastry asal Inggris, Greggs.
Sabrina pun juga tampak tidak menyukai dua alkohol yang disuguhkan untuk dicoba, dan dirinya mengaku memang hampir jarang meminum alkohol. Warganet pun ada yang baru-baru ini mengomentari video tersebut dan mengaku kagum dengan pilihan konsumsi yang dijalankan Sabrina.
“Tidak minum alkohol dan tidak makan McD? Aku berharap bisa memiliki self-control seperti itu,” ujar seorang warganet.
“Jangan sampai kamu mencoba McD, karena kamu akan membencinya dan merasa jijik,” ujar warganet lainnya.
“Ini sangat membuatku terkejut, dia tidak pernah memakan makanan toxic dan sampah,” ujar yang lainnya.
“Aku senang dia tidak pernah mencoba McD,” kata yang lainnya lagi.
McDonalds merupakan jenama fast food asal Amerika Serikat yang kini sudah masuk kategori junkfood. Banyak penelitian yang menyebutkan bahwa junkfood dapat meningkatkan risiko penyakit-penyakit berbahaya seperti diabetes, kanker, dan hipertensi.
McDonalds pun kini masuk dalam salah satu list brand yang boikot akibat terang-terangan mendukung genosida Israel. Bahkan di awal peristiwa 7 Oktober 2023 meletus, McD mengirimkan makanan gratis untuk para tentara IDF. Meski dikecam, McD sempat beberapa kali mengirimkan makanan untuk tentara IDF.