Demon Slayer, Tragedi Naas Tanjiro Melawan Iblis

FILMUSIKU.com — Manga Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba atau Korps Pemburu Iblis dirilis pertama kali pada 2016, yang merupakan karya garapan Koyoharu Gatouge. Versi anime “Demon Slayer” ini sudah bisa disaksikan di Netflix, yang sudah menayangkan empat musim.
“Demon Slayer” yang mengisahkan seorang remaja laki-laki bernama Kamado Tanjiro yang mengalami tragedi naas, di mana seluruh keluarganya habis dibantai oleh iblis dan hanya menyisakan adik perempuannya bernama Kamado Nezuko dalam keadaan sudah berubah menjadi iblis.
Manga Demon Slayer ini diterbitkan berseri oleh Shonen Jump dari Februari 2016 hingga Mei 2020, dan menjadi salah satu manga terlaris dengan penjualan lebih dari 80 juta cetak termasuk versi digitalnya, diadaptasi menjadi seri anime pada April 2019 yang diproduksi oleh studio Ufotable.
Pada episode pertama “Demon Slayer”, penonton sudah disuguhkan pembantaian satu keluarga oleh iblis dan adiknya yang menjadi iblis, penonton dibuat ikut terbawa arus emosi yang bercampur aduk, rasa sesal, sedih, amarah, dan rasa tidak berdaya, saling tindih tak karuan.
Meski Nezuko sudah berubah menjadi iblis, namun pada diri adiknya masih ditemukan tanda-tanda emosi dan perilakunya seperti manusia. Hingga menimbulkan harapan untuk berjuang menyelamatkan sang adik.
Pertemuan Tanjiro dengan seorang Pemburu Iblis yang hampir membunuh Nezuko, membawa Tanjiro ke petualangan penuh penderitaan dan jalan terjal yang harus ia tempuh.
Tanjiro mengikuti saran Pemburu Iblis bernama Giyu Tomioka, untuk pergi bertemu sang Guru bernama Urokodaki untuk menjalani pelatihan menjadi seorang Demon Slayer. Tidak disangka-sangka, Tanjiro yang tadinya ingin melindungi dan menyelematkan Nezuko untuk kembali menjadi manusia, dan dengan berubahnya Nezuko menjadi iblis, justru menjadi sebuah bantuan yang berarti bagi Tanjiro.
Karena Nezuko memiliki kemampuan bertarung yang luar biasa, kerap menjadi kartu As dalam setiap pertarungan yang dihadapi Tanjiro. Hubungan saudara yang mereka miliki makin menguat dan tentunya jadi duo Demon Slayer yang ditakuti iblis.
Di luar petualangan yang menarik, yang ditunggu dari setiap Demon Slayer adalah jurus-jurus pamungkasnya untuk menumpas para iblis. Karena pada setiap individu Pemburu Iblis, mereka menjalani pelatihan dengan jurus-jurus yang berbeda berdasarkan elemen, seperti air, api, listrik, suara, dan elemen lainnya. Ini menjadi sangat menarik dan ditunggu-tunggu karena visual yang disuguhkan adalah salah satu yang terbaik.